Hcelerate resmi menghadirkan E-Course “Pemanfaatan AI Secara Bijak untuk Tridharma Dosen”, sebuah kelas daring yang dirancang untuk membantu dosen memanfaatkan kecerdasan buatan secara cerdas, etis, dan praktis dalam bidang pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.
Program ini membahas pemanfaatan AI dan data digital dalam perencanaan Tridharma, penyusunan RPS, pengembangan buku ajar, evaluasi pembelajaran, hingga riset kolaboratif dosen dan mahasiswa. Berbagai tools seperti ChatGPT, Perplexity, ScienceDirect, dan Mendeley turut diperkenalkan sebagai solusi akademik masa kini.
E-course ini dipandu oleh Choirul Anam, S.IP., M.Si., CH., CHt, konsultan AI dan akademik. Peserta akan memperoleh akses materi dan video QnA seumur hidup, e-certificate, notulensi kelas, materi presentasi, serta bonus e-book AI.
Pendaftaran dapat dilakukan melalui s.id/hcetridharma1.
NEP (Divkominfo, 30/01/26)
