Kunjungan TK & PAUD di Bali Dalam Kegiatan PECERA 2023

Konferensi Internasional Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) atau Pacific of Early Childhood Education Research Association (PECERA) ke-23, tahun 2023 digelar di Bali. Serangkaian dengan perhelatan internasional itu, ada 3 lembaga pendidikan setingkat PAUD dan TK di Kota Denpasar akan menjadi destinasi school visit dari para peserta konferensi tersebut.

Hal ini disampaikan Chair of the Indonesian Conference Committe PECERA 23rd, Prof. Sofia Hartati pada seremonial pembukaan konferensi tersebut di Hotel Grand Inna Kuta, pada Jumat (7/7). Bertemakan “Strengthening Resillience in Children During Time of Change”, dalam penyelenggaraan konferensi ini, PECERA juga bekerja sama dengan Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa, Denpasar dan beberapa kampus lainnya.

Hadir dalam seremonial pembukaan itu, Wakil Gubernur Bali Prof. Tjokorda Oka Ardhana Sukawati, Sekretaris Daerah Kota Denpasar Ida Bagus Alit Wiradana serta Bunda PAUD Kota Denpasar, Ny. Sagung Antari Jaya Negara.

“Konferensi International PECERA ke-23 tahun ini akan berlangsung dari tanggal 7 sampai 9 Juli 2023, dan dihadiri 300 peserta dari berbagai negara. Konferensi ini akan diawali dengan school visit pada 4 lembaga pendidikan setingkat PAUD dan TK. Tiga di antaranya ada di Kota Denpasar dan satu di Kabupaten Badung,” kata Prof. Sofia Hartati.

Lembaga pendidikan PAUD dan TK di Kota Denpasar yang dimaksud Prof. Sofia Hartati adalah TK Negeri Pembina Denpasar, yang berlokasi di Desa Dauh Puri Kaja. Kemudian, PAUD Sai Prema Kumara, yang berada di wilayah Tonja serta PAUD Widya Santhi yang berlokasi di Ubung. “Kegiatan konferensi tahun ini, setidaknya dihadiri 300 peserta yang merupakan praktisi, akademisi, Guru PAUD/TK dan juga peneliti bidang PAUD yang berasal dari berbagai negara di dunia,” imbuh Prof. Sofia.

Adapun asal negara peserta adalah Amerika Serikat, Jepang, China, Australia, New Zeland, Korea Selatan, Singapore, Thailand, Malaysia, Philipina, Hongkong, Taiwan, Buthan, United Kingdom dan Indonesia. Perlu diketahui, pada konferensi tahun ini, jumlah paper yang akan dipresentasikan 180 paper, dengan 2 orang keynote speaker atau pembicara kunci yaitu Prof. Jelena Obradovic dari Satndford University dan Dr. Deidre Gartland dari Murdoh Universitya. Selain itu terdapat bagian kegiatan lainnya, yakni syimposium dan juga workshop, yang akan disampaikan oleh para ahli dari Jepang dan Korea Selatan serta dari Indonesia.

Sumber : https://www.baliviralnews.com/tiga-paud-dan-tk-di-denpasar-akan-jadi-objek-kunjungan-peserta-konferensi-dari-berbagai-negara/

(Divkominfo, 14-07-23)